Takashi Tokita, Game Developer Legendaris pada Game Final Fantasy berkunjung dan berbagi ilmu tentang Industri game di STMIK Amikom Yogyakarta (12/10). Pada acara yang bertajuk Roadshow Square Enix-MIKTI tersebut, Senior Manager Mobile Business Division Square Enix ini berbagi pengalaman terhadap +/- 200 Audience yang terdiri dari mahasiswa dari berbagai kampus di Indonesia, seperti, STMIK AMIKOM Yogyakarta, Universitas Indonesia, Universitas Bina Nusantara, Universitas Satya Wacana Salatiga, dll.
Acara diawali dengan sambutan dari Ketua STMIK AMIKOM Yogyakarta, Prof. Dr. M. Suyanto, MM. Beliau bercerita tentang laporan UNESCO tentang model-model Perguruan Tinggi di dunia. Amikom sendiri dijadikan contoh sebagai model private entrepreneur dalam laporan tersebut. Selain itu, Prof. Yanto juga memperlihatkan Trailer Film Animasi 3 Dimensi Amikom berjudul The Chronicles of Java
Dalam acara tersebut Tokita, berbagi cerita tentang pengalamannya bekerja sebagai Game Designer, Game Planner, Game Director, dan Game Producer. Sekarang ini, Tokita sedang menggarap Final Fantasy Legend untuk platform mobile. Game RPG ini nantinya akan terus diupdate dengan chapter baru per bulannya. Selain itu Tokita mengatakan kalau Square Enix tertarik mengembangkan Game Mobile di Indonesia. Selain biaya produksinya lebih murah, Game Mobile juga lebih terjangkau oleh masyarakat Indonesia.
Sesi tanya jawab dengan Tokita pun berlangsung dengan antusias. Tokita ditemani oleh Sachiko Takahashi (Senior Manager Business Development Square Enix) menjawab satu demi satu pertanyaan dari peserta. Pada sesi tanya jawab tersebut, Tokita berbagi informasi tentang bagaimana cara bekerja di Perusahaan yang memiliki 2000 orang karyawan ini.
Kedatangan Tokita dan Square Enix ke Amikom ini merupakan bagian dari rangkaian roadshow MIKTI-SquareEnix yang diadakan oleh Square Enix, STMIK Amikom Yogyakarta, dan MIKTI (Masyarakat Industri Kreatif Teknologi Informasi). Selain di Amikom, acara ini juga diadakan di ITB (9/8) dan Universitas Bina Nusantara (11/8). Dalam acara tersebut, diadakan pula sosialisai untuk kompetisi game dan ide game yang diadakan oleh MIKTI dan Square-ENIX./NVdya
wah sayang aku nggak bisaikut T.T
BalasHapus